Sambut Kapolres Baru, Bupati Kendal Beri Pesan soal Pelayanan Masyarakat

KENDAL, Lingkarkendal.com -Bupati Kendal, Dyah Kartika Permanasari, meminta Kapolres Kendal yang baru saja dilantik untuk bisa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat setempat. Hal itu ia katakan dalam kegiatan Pisah Sambut Kapolres Kendal di Pendopo Tumenggung Bahurekso Setda Kendal pada Kamis malam, 17 April 2025. “Selamat datang dan selamat bertugas di Kabupaten Kendal. Kami berharap bisa … Baca Selengkapnya

Bupati Kendal Keluarkan SK TP2D Percepat Pembangunan Daerah

KENDAL, Lingkarkendal.com – Bupati Kendal Dyah Kartika Permanasari membrntuk Tim Percepatan Pembangunan Daerah (TP2D) untuk mewujudkan berbagai program pembangunan di Kendal. Pembentukan TP2D tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Nomor 100.3.3.2/92/2025 tertanggal 17 Maret 2025. Dalam SK Bupati tersebut tercantum nama-nama mantan pejabat publik, akademisi, praktisi, dan juga tokoh Masyarakat, di antaranya sebagai Ketua TP2D yakni … Baca Selengkapnya

Pemkab Kendal Teken Kerja Sama Pengelolaan Sampah Lewat Teknologi RDF

KENDAL, Lingkarkendal.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal melakukan penandatanganan kesepakatan bersama dengan PT Semen Gresik terkait pengelolaan sampah dengan sistem Refuse Derived Fuel (RDF) di Ruang Paringgitan Setda Kendal, Kamis, 17 April 2025. Wakil Bupati Kendal, Benny Karnadi, menjelaskan penandatanganan kesepakatan bersama atau MoU tersebut menjadi salah satu bukti keseriusan Pemkab Kendal dalam menangani persoalan … Baca Selengkapnya

Honorer Nakes dan Non-nakes di Kendal Minta Diangkat Jadi PPPK

KENDAL, Lingkarkendal.com – Ratusan tenaga honorer kesehatan dan non-kesehatan di Kabupaten Kendal berharap bisa diangkat menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).  Para tenaga honorer menyampaikan aspirasinya langsung kepada Bupati Kendal Dyah Kartika Permanasari saat acara Halal Bihalal di Pendopo Tumenggung Bahurekso Setda Kendal pada 16 April 2025. Tenaga nonorer yang tergabung dalam Forum Komunikasi … Baca Selengkapnya

Bupati Tika Dukung Inovasi Disdukcapil Kendal Launching Kartu Identitas Anak KIAN HEBAT

KENDAL, Lingkarkendal.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) melaunching inovasi KIAN HEBAT atau Kartu Identitas Anak untuk Anak Hebat (humble, excellent, brave, agile, dan taqwa di Pondok Pesantren Sabilurrasyad Kecamatan Ngampel, Kabupaten Kendal, pada Rabu, 16 April 2025. Dalam kegiatan tersebut, Disdukcapil Kendal juga menggandeng 11 pelaku usaha perempuan … Baca Selengkapnya

Jumlah Jemaah Haji 2025 Asal Kendal Meningkat, Tembus 1.328 Orang

KENDAL, Lingkarkendal.com – Jemaah haji tahun 2025 di Kabupaten Kendal mengalami peningkatan yang signifikan dibandingkan tahun 2024 lalu.  Kepala Sub Bagian Tata Usaha pada kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kendal, Maesaroh mengatakan calon jemaah haji tahun ini sejumlah 1.328. Angka tersebut meningkat dibandingkan tahun 2024.  “Itu jumlah calon jemaah haji saja, belum digabung sama pendamping … Baca Selengkapnya

Bupati Kendal Minta Kepala Desa Serius Layani Masyarakat

KENDAL, Lingkarkendal.com – Bupati Kendal, Dyah Kartika Permanasari, meminta kepada para kepala desa (kades) se-Kecamatan Weleri untuk selalu melayani masyarakat di desanya masing-masing dengan baik dan benar. “Kita sudah disumpah bahwa kita itu melayani masyarakat, bukan untuk dilayani. Kami meminta bapak/ibu kades guyub rukun terutama dalam hal komunikasi,” ujar Bupati Kendal yang akrab disapa Mbak … Baca Selengkapnya

5 Rumah Terbakar di Kendal, Api Diduga dari Obat Nyamuk yang Membakar Kasur

KENDAL, Lingkarkendal.com – Sebanyak lima rumah di Dusun Pongangan Rt 1 Rw 2, Desa Sidomakmur, Kaliwungu Selatan hangus terbakar pada Selasa, 15 April 2025, sekitar pukul 08.00 WIB.  Kebakaran diduga bersumber dari obat nyamuk yang membakar kasur di rumah salah satu warga bernama Buwang.  Api yang membesar kemudian menjalar membakar seluruh rumah dan merambat ke … Baca Selengkapnya

Angkutan Barang Dilarang Melintas di Jalan Pantura Kendal, Berlaku Mulai 14 April 2025

KENDAL, Lingkarkendal.com – Dinas Perhubungan Kendal, melakukan pembatasan operasional angkutan barang mulai tanggal, 14 April 2025, pukul 06.00 – 08.00 WIB, disepanjang ruas jalan Pantura, Kabupaten Kendal.  Kepala Dinas Perhubungan Kendal, Mohammad Eko mengatakan, pembatasan operasional angkutan barang ini berdasarkan surat rekomendasi dari Kementerian Perhubungan yang ditujukan kepada Bupati Kendal Nomor AJ.903/1/6/DJPD/2025 perihal Rekomendasi Kegiatan … Baca Selengkapnya

DPRD dan Pemkab Kendal Sepakati Ranwal RPJMD 2025-2029, Ini Rumusan Misinya

KENDAL, Lingkarkendal.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal menyepakati Rancangan Awal (Ranwal) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) tahun 2025-2029. Ranwal RPJMD tahun 2025-2029 yang disepakati dalam rapat paripurna tersebut disesuaikan dengan visi Bupati dan Wakil Bupati Kendal. Bupati Kendal, Dyah Kartika Permanasari, mengatakan bahwa pihaknya telah melaksanakan tahapan pembahasan … Baca Selengkapnya