KENDAL, Lingkarjateng.id – Layaknya peringatan HUT ke-78 RI tingkat Kabupaten, Desa Tanjungmojo Kecamatan Kangkung menggelar karnaval yang berlangsung sangat meriah. Tidak tanggung-tanggung, marching band Akademi Pelayaran Niaga Indonesia (Akpelni) yang cukup dikenal di Jawa Tengah ini, sengaja diundang oleh Kepala Desa Tanjungmojo Heru Waluyo, karena kebetulan ia juga lulusan dari Akpelni Semarang.
“Sengaja saya datangkan grup Marching Band dari kampus tempat saya menimba Ilmu Pelayaran dulu, agar bisa meramaikan acara karnaval dalam memperingati HUT ke-78 RI tingkat desa ini,” ujar Heru, pada Sabtu, 26 Agustus 2023.
Karnaval, kata Heru, diikuti oleh 1.000 peserta dari unsur RT, RW, dan juga ormas serta sekolah. Peserta mengular karena warga sangat antusias, sehingga membuat macet di jalan utama desa.
Sementara itu, Ketua Seksi Karnaval Teguh Pranoto menjelaskan, saking banyaknya peserta, rute 4 KM yang ditempuh akan bertemu antara ujung awal peserta dengan peserta karnaval terakhir.
“Antusias peserta karnaval luar biasa, apalagi ditambah adanya pertunjukan marching band dari Akpelni Semarang. Selain peserta, warga juga banyak yang menyaksikan di pinggiran jalan,” ujar Teguh.
Sebelum acara karnaval dimulai, masyarakat disajikan aksi marching band yang jarang mereka lihat sebelumnya. Warga pun berjubel menyaksikan aksi para taruna Akpelni itu.
Salah seorang warga setempat, Basuki mengaku kagum dengan penampilan atraktif dari para taruna Akpelni. Dirinya mengaku, sebelumnya belum pernah menyaksikan atraksi marching band sekeren itu.
“Luar biasa, desa saya bisa mendatangkan grup Marching Band kebanggaan yang biasanya saya lihat di Kabupaten,” ujar Basuki. (Lingkar Network | Unggul Priambodo – Lingkarjateng.id)