KENDAL, Lingkar.news – Sebanyak 9 Posko Pengamanan akan disiapkan di beberapa titik di wilayah Kabupaten Kendal, Jawa Tengah guna menghadapi arus mudik Lebaran 2023 maupun arus balik saat Hari Raya Idul Fitri tahun 1444 Hijriah.
Hal ini disampaikan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Kendal Muhammad Eko. Ia menyebutkan, 9 posko tersebut yakni Pos Pelayanan Alun-Alun Kota Kendal, Pos Pelayanan Rest Area jalan Tol 389 B Wungurejo, Pos Pelayanan Rest Area jalan Tol 391 A Rowobranten.
“Kemudian Pos Pengamanan Perbatasan Kaliwungu Sub Pos Pengamanan Pasar Sore, Pos Pengamanan Perbatasan Weleri, Pos Pengamanan Pelabuhan Kendal, Pos Pengamanan Pasar Cepiring, Pos Pengamanan Bundaran Sukorejo dan Pos Pengamanan Pasar Boja,” ungkap Muhammad Eko.
Ia menyampaikan, dari 9 posko tersebut akan diterjunkan sejumlah 90 personel dari Polri, 78 personel dari TNI, dan 68 personel dari Dishub. Sementara, posko akan mulai dioperasionalkan mulai 7 hari sebelum Lebaran dan 7 hari setelah Lebaran.
“Saat ini kita sudah koordinasi dengan TNI-Polri. Kita sudah persiapkan personelnya. Dalam waktu dekat juga, kita akan segera persiapkan poskonya,” ujarnya.
Ditambahkan, dari Pramuka dan Orari juga telah mengajukan permintaan untuk bergabung dalam posko pengamanan Lebaran. Ia mengimbau para pemudik memanfaatkan libur yang ada untuk perjalanan, sehingga dapat menghindari kepadatan arus mudik Lebaran 2023.
“Kami mengimbau kepada para pemudik untuk tidak berangkat secara bersamaan. Karena dikhawatirkan terjadi penumpukan. Apalagi ini libur nasional. Manfaatkan libur yang ada untuk perjalanan, sehingga kepadatannya bisa dihindari,” pesannya.
Lebih lanjut, ia menjelaskan untuk persiapan lain yang dilakukan Dishub Kendal di antaranya yakni mempersiapkan penjagaan perlintasan pintu kereta api yang bekerja sama dengan aparat desa untuk menyiapkan personel Linmas.
“Di Kendal ada 31 jalur dengan perlintasan kereta api. Namun, baru 15 yang mempunyai palang penjagaan. Sehingga, kepada masyarakat diminta lebih hati-hati di perlintasan yang belum ada penjagaan tersebut,” pungkasnya. (Lingkar Network | Arvian Maulana – Koran Lingkar)