KENDAL, Lingkarjateng.id – Hujan deras pada Rabu, 17 Januari 2024 sore mengakibatkan debit Sungai Waridin dan Sungai Aji meluap ke permukiman warga.
Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kendal, Khaerul Huda, mengatakan bahwa limpasan Sungai Waridin menggenangi permukiman warga Desa Kebonadem, Kecamatan Brangsong.
“Ada satu titik limpasan air di sungai Waridin dan air masuk ke permukiman. Sementara warga menanggul dengan karung berisi pasir agar tidak semakin parah,” ujarnya saat meninjau luapan sungai Waridin.
Untuk saat ini, Desa Kebonadem sudah surut karena BPBD bersama warga setempat langsung memasang tanggul dengan karung berisi pasir di titik luapan.
Sedangkan luapan air Sungai Aji di Kaliwungu menggenangi Dusun Protowetan, Desa Protomulyo, Kecamatan Kaliwungu Selatan dan Dusun Gadukan, Desa Kutoharjo, Kecamatan Kaliwungu.
“Genangannya bervariatif dari 10 sentimeter hingga 30 sentimeter,” lanjutnya.
Sementara itu, seorang warga Dusun Gadukan Lukman menyampaikan bahwa genangan air di sepanjang Sungai Aji ini sudah sering terjadi jika hujan lebat.
“Airnya mulai masuk ke permukiman saat hujan deras dan sungai meluber,” ujar Lukman. (Lingkar Network | Arvian Maulana – Koran Lingkar)