KENDAL, Lingkar.news – Salah satu anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di TPS 11 Dusun Mojopait, Desa Curugsewu, Kecamatan Patean, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah meninggal dunia pada Rabu, 14 Februari 2024.
Anggota KPPS tersebut adalah Teguh Joko Pratikno (44). Ia meninggal dunia pada saat penghitungan suara Pemilu 2024 pukul 23.30 WIB.
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kendal, Khasanudin mengungkapkan bahwa, saat kejadian korban tengah duduk di atas meja lalu secara tiba-tiba jatuh ke belakang, dengan posisi masih di atas meja dalam kondisi pingsan.
“Memang benar ada salah satu anggota TPS 11 di Dusun Mojopait Desa Curugsewu, Patean meninggal dunia tadi malam,” kata Khasanudin saat dikonfirmasi, pada Kamis, 15 Februari 2024.
Korban kemudian dibawa ke Puskesmas 01 Patean oleh pihak keamanan TPS 11. Selanjutnya, petugas keamanan TPS melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Patean.
Ia mengungkapka, meninggalnya salah satu anggota KPPS tersebut diduga mengalami serangan jantung.
“Dugaan sementara terkena serangan jantung,” pungkasnya. (Lingkar Network | Unggul Priambodo – Lingkar.news)